Jalan yang bagus merupakan modal kelancaran transportasi antar wilayah dan pembuka ekonomi bagi masyarakat. Dalam mewujudkan pembangunan Nasional yang adil dan merata, serta mewujudkan perkembangan wilayah, Pemerintah Deerah Kabupaten Ngawi liwat Dinas PUPR, membangun jalan Cor Beton Mulai Desa Papungan sampai ke Desa Bangunrejo Lor Kecamatan Pitu, Kabupaten Ngawi.
Untuk pembangunan jalan Cor Beton dari Desa Papungan sampai Bangunrejo Lor, Dinas PUPR Ngawi, menyerahkan kepada CV Putra Kencana dengan nilai Kontrak Rp. 8.296.981.974,62 (8,2 M).
Rachmad Fitrianto, Kabid Bina Marga Dinas PUPR Ngawi mengatakan dengan adanya jalan yang sudah bagus, tentunya akan memperlancar transportasi bagi siapa saja yang lewat, baik itu pelajar yang mau mencari ilmu, pegawai yang menuju ke Kantor, petani yang berangkat ke sawah, maupun pedagang yang mau menjajakan dagangannya.
“Terutama akan membangkitkan perekonomian warga sekitar yang mau membuka usaha dirumah, demi menambah pendapatan keluarga,” ujarnya.
Sebagian pekerja pembangunan jalan merupakan warga sekitar yang ingin mencukupi kebutuhan keluarganya. Semua pekerja tanpa terkecuali dalam melaksanakan pembangunan jalan tetap menggunakan Alat Pelindung Diri (APD) lengkap demi keselamatan kerja.
Siswanto, Kasun Desa Papungan saat ditemui PRN, atas nama Desa Papungan mengucapkan banyak terimakasih kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Ngawi, yang diwakili Dinas PUPR Ngawi.
“Sehingga perjalanan kami tidak terganggu tidak ada hambatan seperti dulu,” terangnya.
Jalan rusak berat sangat mengganggu tranportasi, kini jalan sudah bagus dapat membuka peluang usaha di rumah, baik kuliner, bengkel motor, penjahit, salon, dan lain-lain. Sehingga income keluarga bertambah, masyarakat dapat hidup sejahtera sesuai tujuan pembangunan yang dilaksanakan.
__
Sumber : penarakyatnews.id